Pengaruh Edukasi Gizi dengan Media Buku Saku Terhadap Perubahan Perilaku Sarapan Pagi Pada Siswi Di SMA Plus Al-Athiyah Gampong Beurawe Kecamatan Kuta Alam Kota Banda Aceh
DOI:
https://doi.org/10.30867/nasuwakes.v15i2.447Keywords:
Sarapan Pagi, Buku Saku, Pengetahuan, Sikap, Tindakan, Prilaku.Abstract
Kebiasaan sarapan pagi termasuk dalam salah satu dari tiga belas pesan dasar gizi seimbang. Bagi anak sekolah sarapan yang cukup terbukti dapat meningkatkan konsentrasi belajar dan stamina sehingga meningkatkan prestasi belajar. Seringkali anak sekolah mengabaikan sarapan pagi dengan alasan kurangnya waktu, tidak lapar atau tidak selera makan. Padahal sarapan pagi bukan sekedar pengganjal perut, tetapi sarapan pagi juga memberikan energi agar tubuh bisa beraktivitas dengan optimal, otak pun bekerja dengan optimal dan tidak cepat mengantuk. Untuk mengetahui Pengaruh Edukasi Gizi dengan Media Buku Saku terhadap Perubahan Perilaku Sarapan Pagi. Desain dalam penelitian ini quasi experiment. Menggunakan rancangan one group pretest-postes sebanyak 56 populasi dan 35 sampel dengan kriteria sampel anak sekolah SMA. Variabel penelitian yaitu pengaruh edukasi gizi dengan media buku saku terhadap perubahan perilaku sarapan pagi. Penelitian dilakukan di SMA plus Al-athiyah Gampong Beurawe Kecamatan Kuta Alam Kota Banda Aceh pada bulan Agustus 2022. Analisis data menggunakan uji wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar sampel mengalami peningkat pengetahuan sesudah diberikan buku saku sebesar 100%, dengan sikap 100%, tindakan 37.1% dan perilaku sebesar 54,3%. Dengan uji wilcoxon pada variabel tersebut 0.000 yaitu p< 0.05. pengaruh edukasi gizi dengan media buku saku terhadap perubahan perilaku sarapan pagi dengan uji wilcoxon pada variabel tersebut 0.000 yaitu p< 0.05.
References
KEMENKES RI. (2019). Status gizi. Jakarta : pusat data dan informasi.
Khomsan, A., 2010. Pangan dan Gizi Untuk Kesehatan, Jakarta : PT. Raja Grafindo Persada.
Febritta, A.,2013. Kebiasaan sarapan pada remaja siswi sekolah menengah kejuruan di Bogor tahun 2013.
Skripsi Sarjana. Fakultas Ekologi Manusia. Istitut Pertanian, Bogor.
Sabatina, N.,2014. Pengaruh pendidikan gizi terhadap perubahan pengetahuan gizi dan prilaku konsumsi pada
siswa sekolah dasar tahun 2014. Skripsi Sarjana. Fakultas Ekologi Manusia. Istitut Pertanian, Bogor.
Marvelia, R. (2021). Hubungan Sarapan Pagi Dengan Prestasi Belajar siswa di SMA Negeri 4 kota Jambi tahun
MEDIC, 4(1), 198–205.
Kesuma, Z. M., & RAHAYU, L. (2017). Identifikasi Status Gizi Pada Remaja Di Kota Banda Aceh. STATISTIKA:
Journal of Theoretical Statistics and Its Applications, 17(2),63–69. https: // doi. Org /10. 29313 /jstat.v17i2.2759
Achmadi, A. D. (2015). Pengaruh Pendidikan Gizi Dengan Media Buku Saku Terhadap Peningkatan Pengetahuan
Dalam Pemilihan Jajan Anak SD Muhammadiyah 16 Surakarta. Jurnal Universitas Muhammadiyah Surakarta, 21.
http: //eprints. ums.ac.id/38164/.
Eliana, D. & Solikhah. (2012). Pengaruh buku saku gizi terhadap tingkat pengetahuan gizi pada anak kelas 5
Muhammadiyah Dadapan Desa Wonokerto Kecamatan Turi Kabupaten Sleman Yogyakarta. Jurnal Kesmas, 6(2),
-232. Diakses dari http: //journal. uad. ac.id /index.php/ KesMas/article/view/1021/757.
Suebah, Semah, & Ginting, M. (2018). Pengaruh Edukasi Gizi Dengan Media Buku Saku Terhadap Perubahan
Pengetahuan Dan Konsumsi Fast Food. Jurnal Kesehatan Manarang, 4(1), 26–32.
Nurul mawaddah. 2017. Efektivitas Model Pembelajaran Active Learning Tipe Guided Note Taking Terhadap
Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas Xi Ipa Ma Putri Ddi Mangkoso (Skripsi), Makassar: Fakultas
Tarbiyah dan Keguruan UIN Alauddin.
Mubarak. Wahid, I, Chayatin. N, Rozikin. K & Supradi., (2007). Promosi kesehatan: sebuah pengantar proses
belajar mengajar dalam pendidikan. Yogyakarata: Graha Ilmu.
Azwar, S. (2011). Sikap Manusia: Teori Dan Pengukurannya. Yogyakarta: Pustaka Pelajar Offset.
Machfoedz, Dkk. 2016. Pendidikan Kesehatan Bagian dari Promosi Kesehatan Yogyakarta: Fitramaya
Giri, dkk, (2013). Hubungan Pemberian Asi Eksklusif dengan Status Gizi Balita Usia 6-24 Bulan di Kampung
Kajanan, Buleleng. Jurnal Sains dan Teknologi, 2(1), 184-192. Diakses dari: http://ejournal.undiksha.
ac.id/index.php/JST/article/Salemba Medika.
Notoatmodjo, S. (2007). Promosi Kesehatan dan Ilmu Prilakau . Jakarta: Rineka Cipta.
Proverawati, Racmawati, Nuris Z, Binar. 2012. Hubungan Pengetahuan Dan Sikap Ibu Dengan Perilaku
Pemberian Makanan Anak Usia 12-24 Bulan. Journal Of Nutrition Colage, 3(1): 43-50.
Efendi. F & Makhfudli. (2009). Keperawatan Kesehatan Komunitas: Teori dan Praktik dalam Keperawatan.
Jakarta: Salemba Medika.
Notoatmodjo, Soekidjo 2013, Metodologi Penelitian Kesehatan, Rhineka Cipta, Jakarta.